Pantai Walur merupakan salah satu Pantai yang terletak di Lampung. Pantai ini menyimpan banyak potensi untuk dijadikan sebagai obyek wisata pantai yang bagus. Di sekitar pantai ini dilengkapi dengan adanya mercusuar.
Ditambah lagi dengan adanya pepohonan yang berderetan di sekitar pantai menjadikan pantai ini sangat cocok dikunjungi untuk menyegarkan pikiran dan berekreasi.
Mengunjungi pantai adalah salah satu destinasi yang bagus untuk bersantai. Salah satunya adalah berkunjung ke
Anda dapat menikmati beragam obyek wisata yang dijamin Anda akan puas bermain air laut, berenang, memancing, dan bersantai di Pantai Walur.
Harga Tiket Masuk di Pantai Walur
Harga tiket masuk ke Pantai Walur adalah gratis. Namun, akan dikenakan biaya retribusi sebesar Rp 2.000 hingga Rp 10.000, tergantung pada jenis kendaraan yang Anda kendarai.
Rute Menuju Lokasi Pantai Walur
Alamat pantai Walur ini tepatnya berlokasi di Desa Walur, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung.
Pantai Walur terletak di sebelah barat Lampung yang tak jauh dari Krui. Pantai tersebut terletak di luar hutan yang berlokasi di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan.
Rute perjalanan menuju ke Pantai Walur dari Bandar Lampung Anda akan menempuh perjalanan 250 km yang membutuhkan waktu 4 – 5 jam menuju ke Krui. Setelah itu, Anda akan menempuh jarak 5 km menuju Pantai Walur.
Obyek Wisata di Pantai Walur
Berikut ini merupakan beberapa obyek wisata yang terdapat di sekitar Pantai Walur:
1. Hamparan Padang Rumput
Di area sekitar pantai terdapat padang rumput yang disertai dengan pohon kelapa yang sangat banyak.
Pemandangan nyiur pohon kelapa ini semakin memperindah suasana pantai yang sejuk dan sepoi-sepoi.
2. Terdapat Mercusuar
Mercusuar memiliki banyak manfaat, yaitu untuk memandu kapal saat berlayar ke laut. Di dekat mercusuar juga dibangun tempat untuk para pekerja di mercusuar.
3. Pengelolaan Pantai Walur
Hingga kini Pantai Walur belum dikelola dengan baik. Oleh karena itu, perlu diadakan tindak lanjut untuk memajukan kawasan di sekitar pantai.
Hal ini dikarenakan pantai ini berpotensi bagus untuk dikelola menjadi tempat wisata sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat dan meningkatkan pemasukan pemerintah di daerah tersebut.
4. Menikmati Keindahan Pantai Berpasir Putih
Pantai Walur juga memiliki pasir putih yang lembut sehingga sangat menyenangkan untuk bermain di sekitar pantai. Contohnya adalah membuat beberapa bangunan seperti istana pasir menggunakan pasir putih.
Anda pun dapat menikmati indahnya pantai dan semilirnya angin yang berhembus menerpa tubuh sembari berbaring di atas pantai pasir putih.
5. Tempat yang Asyik untuk Berenang
Airnya yang jernih menjadikan pengunjung nyaman untuk berenang. Selain itu, ombaknya yang sangat tenang menjadikan anak – anak nyaman bermain di air dan berenang.
6. Tempat yang Bagus untuk Memancing
Banyak dari pengunjung yang datang untuk memancing di pantai Walur. Di pantai ini banyak ditemukan beragam jenis ikan sehingga banyak wisatawan yang tertarik untuk memancing di pantai tersebut.
7. Berselancar
Anda juga dapat melakukan selancar air sambil bersantai sembari menikmati pemandangan Laut lepas.
8. Tradisi Warga di Sekitar Pantai Walur
Saat libur tiba maka banyak warga setempat yang datang membawa tikar, makanan, dan berbagai peralatan untuk piknik di pantai tersebut.
Anda jangan khawatir karena pantai ini cukup luas sehingga Anda pun tetap dapat berkunjung saat libur telah tiba.
9. Kondisi Pantai saat di Hari – hari Biasa
Pada kondisi normal pantai ini hampir tidak ada pengunjungnya. Lain halnya saat weekend atau hari libur, pantai ini akan dipenuhi oleh para wisatawan baik dari warga setempat maupun wisatawan dari luar kota.
10. Membawa Kamera
Kamera adalah hal wajib yang harus Anda bawa untuk mengabadikan momen – momen indah selama berkunjung ke Pantai Walur. Background alam yang cantik dan eksotis menjadikan pantai ini menjadi salah satu spot terbaik untuk berselfie.
11. Menikmati Sunset
Anda dapat menikmati pemandangan di kala senja sembari menikmati matahari tenggelam di laut lepas.
Itulah beberapa obyek wisata di Pantai Walur yang dapat Anda nikmati untuk melepas penat dan refreshing sembari menikmati pemandangan alam yang natural, bagus dan menyejukkan mata.
Fasilitas di Pantai Walur
Di pantai Walur ini sudah terdapat berbagai fasilitas umum dan fasilitas pendukung untuk para pengunjung nya.
Fasilitas Umum di Pantai Walur, diantaranya:
- Area parkir yang cukup luas
- Kamar mandi dan toilet yang cukup memadai
- Mushola atau tempat beribadah
- Rumah dan warung makan
Anda juga dapat berekreasi sembari memancing, berselancar dan berphoto di berbagai sudut area pantai Walur ini.
Selain pantai Walur ini, Lampung Barat juga memiliki wisata pantai lainnya seperti wisata
Demikian ulasan mengenai wisata Pantai Walur di Lampung Barat, Bandar Lampung. Jangan lupa untuk singgah di pantai ini jika Anda sedang berlibur ke Lampung Barat.
17 Ulasan untuk Pantai Walur, Lampung Barat, Lampung
Di saat pantai lain sedang dilanda ombak, pantai wilayah walur ini cukup tenang dan sangat cocok utk Anda yg ingin bermain air saat ke pantai. Arusnya tenang…
I love being here. So calm and silence. The wave is flat, safe for children. Good to enjoy the sunset. Anyway bring your own snack or beer to chill. . . Pantai yg tenang dengan ombak yang ramah, tidak sederas Labuhan Jukung, anak-anak pasti suka. Airnya jernih, kita bisa lihat karang dan biota laut dengan jelas. Kemarin saya liat serombongan anakan blue marlin melompat dari dalam air. Indah.
Kalo surut pantai bagus, landai dan karang & dasar laut timbul. Waktu terbaik jam 15:00 – 18:00.
Sangat alami 😍
Indah nya..luar biasa ..bersih pasir putihnya..ombaknya terkenal di seluruh dunia peringkat ke 4 untuk berselancar
Pantai walur adalah salah satu pantai wisata di pesisir barat,krui, lampung.pantai walur sendiri memiliki hamparan pasir putih yang indah dah ombak yg lumayan tenang
Tempatnya nyaman
Krui ini adalah Kp. halaman saya, di kota krui ini saya Lahir. Jadi paham sekali tentang krui, SMP saya di pinggir pantai, SMA jg tdk begitu jauh dari Pantai. Dari kecil saya sdh terbiasa dgn pantai. . . Pantai krui Bagus sekali utk tujuan wisata, bnyak orang bilang yh sdh berkunjung ke krui, bahwa pantai krui ini adal pantai Bali tempo dulu. Tapi laut tdk kalah dgn pantai Bali dan Lombok.. . Sekarang sdh banyak turis Asing Manca Negara berkunjung kesana utk berselancar. Tempat paporit turis Asing Berselancar di PANTAI TANJUNG SETIA dan PANTAI WALUR. . . Pantai di Krui ini nyaman utk mandi di laut Kalau Pas Laut Surut. Dan kalau Sore Hari kita bisa Melihat Matahari Terbenam. . . Di Kota Krui ini Banyak Sekali Pantai2 tempat berwisata, baik wisatawan Lokal Maupun Manca Negara. Setiap pantai Bagus2 dan mempunyai Ciri Khas tersendiri. . . Ke Selatan Ada Pantai Labuhan Jukung, Pantai Walur, Pantai Mandiri Heni, Pantai Tanumbang, Pantai Tanjung Setia, Pantai Karang Nyimbor, dll. . . Ke Utara ada Pantai Punduk, Pantai Ulok, Pantai Tembakak, Pantai Batu Tiang, Pantai Pugung, dll. . . Juga Dari Pantai Tembakak kita Bisa Menyeberang ke Pulau Pisang mengunakan Perahu Sampan bermotor, pantai di Pulau pisangpun Bagua sekali. . . Silahkan berkunjung ke Krui, Kabupaten Pesisir Barat Lampung. . . Di Bawah ini Poto diambil Waktu Pulang Lebaran Tahun 2018 tahun ini. . Dipantai Walur, dan Pantai Batu Tiang.
Krui ini adalah Kp. halaman saya, di kota krui ini saya Lahir. Jadi paham sekali tentang krui, SMP saya di pinggir pantai, SMA jg tdk begitu jauh dari Pantai. Dari kecil saya sdh terbiasa dgn pantai. . . Pantai krui Bagus sekali utk tujuan wisata, bnyak orang bilang yh sdh berkunjung ke krui, bahwa pantai krui ini adal pantai Bali tempo dulu. Tapi laut tdk kalah dgn pantai Bali dan Lombok.. . Sekarang sdh banyak turis Asing Manca Negara berkunjung kesana utk berselancar. Tempat paporit turis Asing Berselancar di PANTAI TANJUNG SETIA dan PANTAI WALUR. . . Pantai di Krui ini nyaman utk mandi di laut Kalau Pas Laut Surut. Dan kalau Sore Hari kita bisa Melihat Matahari Terbenam. . . Di Kota Krui ini Banyak Sekali Pantai2 tempat berwisata, baik wisatawan Lokal Maupun Manca Negara. Setiap pantai Bagus2 dan mempunyai Ciri Khas tersendiri. . . Ke Selatan Ada Pantai Labuhan Jukung, Pantai Walur, Pantai Mandiri Heni, Pantai Tanumbang, Pantai Tanjung Setia, Pantai Karang Nyimbor, dll. . . Ke Utara ada Pantai Punduk, Pantai Ulok, Pantai Tembakak, Pantai Batu Tiang, Pantai Pugung, dll. . . Juga Dari Pantai Tembakak kita Bisa Menyeberang ke Pulau Pisang mengunakan Perahu Sampan bermotor, pantai di Pulau pisangpun Bagua sekali. . . Silahkan berkunjung ke Krui, Kabupaten Pesisir Barat Lampung. . . Di Bawah ini Poto diambil Waktu Pulang Lebaran Tahun 2018 tahun ini. . Dipantai Walur, dan Pantai Batu Tiang.
Tempat paling tenang di krui yang ga ada ombaknya waktu surut
Keren abis….masih asli..
Masi alami
Perjalanan yg lumayan lama namun terbayarkan dengan keindahannya💙
Banyak sampah berserakan, perlu lebih serius membenahi objek wisata ini agar semakin maju dan berkembang. Semoga berdampak positif bagi masyarakat Pesisir Barat.
Tempat Wisata pantai walur kabupaten Krui pesisir barat
Baguss
Suasannya enak banget
Rekomendasi Wisata Pantai Di Banda Aceh
Rekomendasi Pantai di Jawa Barat dengan Panorama Eksotis
Pantai Menganti Kebumen
Pantai Sowan