Pantai Tangsi Situbondo

Pantai Tangsi Situbondo

Desa Seimiring, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68363, Indonesia.

12 Ulasan

Menjelajah pantai di Situbondo memang tak ada habisnya. Jika dilihat dengan seksama, memang setiap daerah yang ada di pinggiran kota ini memiliki objek wisata pantai.

Meskipun berada di satu wilayah dan saling berdekatan, namun pantai-pantai yang ada pun begitu beragam dan memiliki keunikan-keunikan tersendiri. Mulai dari pantai yang lengkap dengan daya tarik wisata hingga pantai yang sederhana namun mengesankan.

Nah, kali ini kami akan membahas mengenai Pantai Tangsi yang memang masih cukup sederhana. Tetapi, pantai ini cukup terkenal dengan adanya daya tarik dari objek wisata ini. Baiklah, tidak usah berlama-lama, langsung saja yuk simak bacaan di bawah ini.

Sejarah Pantai Tangsi

Pantai Tangsi

Pantai Tangsi merupakan sebuah pantai di Situbondo yang sudah menjadi objek wisata bahari. Meskipun pengelolaan pariwisatanya belum begitu tertata, namun pantai ini menjadi salah satu wisata favorit bagi pengunjung.

Panorama yang dimiliki pantai ini begitu menawan sehingga menjadi jujukan para penduduk sekitar maupun pengunjung yang memang ingin berlibur di Pantai Tangsi. Apalagi, masyarakat kawasan pantai ini begitu ramah dan baik, sehingga menjadikan rasa nyaman berada di kawasan ini.

Pada saat beberapa waktu lampau, kawasan di sekitar area pantai ini digunakan sebagai kilang minyak, akan tetapi pada saat ini area tersebut digunakan sebagai tambak-tambak ikan. Walaupun demikian, pantai ini tetap menjadi pantai yang memiliki garis pantai yang cukup lebar serta memiliki pemandangan yang menawan.

Harga Tiket Masuk ke Pantai Tangsi

Untuk bisa berada di kawasan pantai ini pun pengunjung tidak akan ditarik biaya tiket masuk. Dikarenakan memang tidak adanya pengelola yang berjaga, selain itu memang pantai ini terbuka bebas bagi wisatawan selama 24 jam setiap harinya.

Oleh sebab itu, hal ini menjadi salah satu objek wisata yang murah meriah. Meskipun murah meriah, tetapi Pantai Tangsi ini tetap memiliki daya tarik wisata yang tidak murahan lo.

Rute Menuju Lokasi Pantai Tangsi

Rute Menuju Pantai Tangsi

Pantai Tangsi letaknya berada di Desa Seimiring, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68363, Indonesia. Untuk bisa menuju objek wisata pantai inipun aksesnya cukup mudah, wisatawan hanya akan menempuh jarak sekitar 14 Kilometer dari arah kota.

Meskipun jalannya cukup mudah dan mulus, tetapi ketika akan memasuki kawasan pantai, maka pengunjung harus melewati sebuah jalan yang cukup sempit. Walaupun sempit, pantai ini memiliki daya tarik karena di sisi jalan akan ditemui tambak-tambak, pepohonan mangrove dan juga perkampungan warga.

Dari arah alun-alun Situbondo dan Monumen Garuda, Anda bisa menuju Jl. Situbondo – Banyuwangi yang kemudian belok kiri melewati Jl. Sucipto. Ikuti saja Jl. Sucipto tersebut hingga Jl. Raya Kalbut.Sesampainya di pertigaan ujung Jl. Sucipto, arahkan kendaraan ke kanan dengan menyusuri Jl. Moh. Sholeh.

Kemudian belok kiri dengan jalan yang pinggirnya dipenuhi dengan ladang persawahan. Anda Pun tinggal mengikuti saja papan petunjuk jalan ke Pantai Tangsi, karena memang letaknya sudah dekat dari jalan tersebut.

Objek Wisata di Pantai Tangsi

Objek Wisata Pantai Tangsi 2

Pantai Tangsi ini sebuah pesisir yang menawarkan objek wisata berupa :

1. Pemandangan

Berada di Pantai Tangsi, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan pantai yang menarik. Jika mengarahkan pandangan ke pantai, maka Anda akan melihat perahu-perahu nelayan yang sedang berlalu-lalang ataupun bersandar di perairan pantai ini.

Hal lain berada di sebelah sisi selatan, sejauh mata memandang, wisatawan akan disuguhkan dengan tambak-tambak ikan yang lengkap dengan pepohonan bakau yang tumbuh begitu kuat.

2. Memancing

Salah Satu hal menarik yang dilakukan di pantai ini bagi orang yang memancing adalah dengan melakukan aktivitas berupa memancing ikan di perairan pantai.

Namun, Anda harus membawa peralatan sendiri ya, agar dapat melakukan aktivitas ini, dikarenakan kawasan pantai tidak terdapat penyewaan alat pancing.

3. Pasir Hitam

Pantai Tangsi ini pun juga memiliki hamparan pasir yang berwarna hitam. Meskipun pasir pantai ini berwarna hitam, namun tekstur dari pasirnya cukup lembut dan bersih.

Sehingga, hamparan pasir pantai ini dapat digunakan oleh pengunjung sebagai tempat bermain pasir ataupun menjadi spot foto Anda.

4. Camping

Dikarenakan memiliki hamparan pasir yang cukup besar, pengunjung pun dapat memanfaatkannya menjadi salah satu tempat untuk kegiatan camping. Yap, Anda bisa bermalam sama di pantai ini menggunakan tenda yang telah Anda persiapkan sebelumnya.

Dengan begitu, Anda pun akan lebih merasakan susane berlibur dengan puas di pantai. Hal ini akan semakin seru jika dilakukan bersama-sama dengan teman, apalagi di saat malam harinya Anda bisa membuat api unggun untuk membakar ikan, pasti asyik ya.

5. Menara Suar

Saat sampai di Pantai Tangsi ini, hal yang cukup mencolok di pantai ini yaitu dengan adanya menara suar atau mercusuar. Hal ini dikarenakan mercusuar ini menjulang begitu tinggi dengan sangat kokoh dan berwarna putih.

Ternyata, mercusuar ini berfungsi sebagai penanda serta petunjuk arah bagi transportasi laut seperti kapal. Selain it, menara suar ini juga berguna sebagai pembatas antara laut dan daratan kawasan pantai.

Fasilitas Pantai Tangsi

Fasilitas Pantai Tangsi

Meskipun berada di kawasan pemukiman masyarakat, namun sayangnya pantai belum memiliki fasilitas yang dapat mendukung para wisatawan untuk berlibur.

Tempat ini bahkan belum terdapat warung makanan atau fasilitas yang bisa dipergunakan dengan baik.

Oleh karena itu, jika Anda akan mengunjungi Pantai Tangsi ini, maka sebelum berangkat sebaiknya persiapkanlah perbekalan dan peralatan untuk mendukung waktu berlibur Anda di pantai ini.

Anda dapat membawa bekal makanan dan minuman serta cemilan yang Anda sukai, dan membawanya untuk kemudian dimakan bersama keluarga ataupun teman di pantai ini.

Pepohonan mangrove yang ada hanya tumbuh di pesisir selatan pantai. Sehingga, pada sisi lain dari pantai ini akan begitu terik jika cuaca sedang terang dan panas. Oleh karena itu, sebaiknya Anda juga membawa pelindung badan seperti sunblock, kacamata maupun topi.

Karena selain untuk melindungi kulit Anda dari panasnya terik matahari, perlengkapan tersebut juga menjadi pelengkap saat melakukan hunting foto di pantai ini.

Untuk itu, jangan lupa juga ya agar membawa kamera supaya bisa mengabadikan momen Anda saat berkunjung di pantai ini.

Demikianlah informasi mengenai Pantai Tangsi yang berada di Situbondo. Semoga dengan adanya bacaan ini dapat bermanfaat sekaligus menjadi informasi Anda ketika sedang memilih wisata berlibur di Situbondo.

Selain itu, Anda juga dapat mengunjungi Pantai Keperan yang juga berada di wilayah Pecinan.

12 Ulasan untuk Pantai Tangsi Situbondo, Situbondo, Jawa Timur

  1. Ujung utara kota situbondo. Pantai berpasir..

  2. Pantai yang tenang.. tapi perlu berhati2 saat menyusuri pinggiran pantai.. kemungkinan besar ada ‘ranjaunya’ hehe.. Hutan Mangrovenya jadi hunian beberapa unggas.

  3. Cocok untuk menyepi

  4. Bagus pemandangannya, tapi agak kotor dan bau amis, maklum tempat nelayan berangkat cari ikan..

  5. Lokasi buat liat sunset

  6. Pantai nya bersih dan untuk rilex sekeluarga cocok sekali . . . dilarang merusak ekosistem mangrove ya … dendanya 2 milyar pidana 2 tahun lho ^^. . Mpo777 Game pulsa telkomsel xl Menjangkau seluruh nusantara indonesia . Game Mpo777 cocok dimainkan di mana saja dan kapan saja .

  7. Klu ada jembatan kayu dan lain2nya pasti bagus untuk lihat pemandangan d pagi dan sore nya.

  8. Klu ada jembatan kayu dan lain2nya pasti bagus untuk lihat pemandangan d pagi dan sore nya.

  9. Klu ada jembatan kayu dan lain2nya pasti bagus untuk lihat pemandangan d pagi dan sore nya.

Tinggalkan Balasan