Pantai Nongsa

Pantai Nongsa

13 Ulasan

Pulau Batam tidak hanya terkenal sebagai pulau paling luar di Indonesia bagian barat yang hanya berjarak beberapa mil dari negara kecil Singapura. Pulau ini menjadi tempat singgah utama bagi barang-barang impor sebelum didistribusikan ke seluruh Indonesia.

Sebagian besar orang mengunggulkan pulau di Provinsi kepulauan Riau ini sebagai pusat ancang-ancang menuju Singapura dengan tiket murah. Namun untuk apa harus pergi ke negeri orang apabila di Indonesia saja menyimpan berbagai surga alam yang patut kita syukuri dan nikmati.

Salah satu surga wisata alam tersebut bahkan terletak di Pulau Batam. Ya benar, pulau yang dikenal sebagai customs check island ini memang terbilang kecil dan lokasinya yang terpisah dari satu di antara tiga pulau terbesar di Indonesia yaitu Pulau Sumatera.

Pulau Batam dikelilingi berbagai laut luas mulai dari laut Riau hingga wilayah teritorial negara tetangga karena letaknya tidak jauh dari selat Singapura.

Banyak pantai yang terdapat di pulau Batam ini. Misalnya seperti pantai Ocarina, pantai Tanjung Pinggir, pantai Bale-Bale dan salah satu yang terkenal adalah pantai Nongsa.

Pantai Nongsa Batam

Salah satu Pantai yang terkenal dengan keindahan dan eksotisme nya di Pulau Batam adalah Pantai Nongsa.

Pantai Nongsa Batam

Siapa pun yang berniat menyeberang menuju Singapura akan berpikir dua kali ketika melihat surga alam dengan keajaiban keasrian air dan ekosistem-nya dan tentu akan lebih memilih menghabiskan waktu di Pantai nan eksotis ini.

Diambil dari nama seorang tokoh Melayu yang membangun kota Batam yang kini menjadi kota industri, Pantai Nongsa ini terkenal akan ombak biru laut nya.

Pantai ini juga memiliki hamparan pasir putih yang luas, jajaran terumbu karang hingga arena outbond dan pemandangan Pulau Sumatera dan Singapura yang nyata.

Pantai sepi yang jauh dari suasana ramai perkotaan ini tidak hanya menyajikan berbagai fasilitas alam mulai dari air laut yang natural, hamparan pasir putih, rimbunan pohon dan pemandangan luar biasa saja.

Namun tentu nya terdapat fasilitas umum yang dapat dimanfaatkan mulai resort mewah dengan lapangan golf, rumah makan, ATM, kamar mandi, mushola dan tempat parkir luas.

Namun, dikarenakan memang lokasi nya yang jauh dari perkotaan. Pantai yang letaknya kurang dari 20 menit menuju pusat perbelanjaan, kampung Melayu dan kamp pengungsi Vietnam ini tidak memiliki lifeguards.

Sehingga kewaspadaan tetap diutamakan meskipun banyak warga lokal dan pengelola resort yang berjaga di sana.

Harga Tiket Masuk di Pantai Nongsa

Memasuki Pantai dengan sejuta pesona mulai dari ombak alami dan natural, deretan batu karang, hamparan pasir putih hingga pemandangan Pulau Sumatera dan Singapura.

Biaya masuk hanya dikenai tarif sebesar Rp 10.000 per orang yang merangkap berbagai bonus keindahan alam lain dimana Pantai ini buka 24 jam setiap hari sehingga pengunjung akan semakin dimanjakan dengan pesona yang tiada batasnya.

Rute Menuju Lokasi Pantai Nongsa

Bagi warga Sumatera khusus nya yang tinggal di Pangkal Pinang atau sekitar Provinsi Riau tentu tidak akan sulit menjangkau pulau ini. Dengan hanya menggunakan speedboat dapat di jangkau meskipun jarak pulau ini ke negara tetangga jauh lebih dekat.

Sementara bagi pengunjung yang datang dari luar pulau dapat mendarat di Bandara Hang Nadim sekitar 40 menit dengan menggunakan transportasi umum.

Detail lokasi dari Pantai nan eksotis ini terletak di Kecamatan Nongsa. Tepatnya di Kampung Nongsa, Kelurahan Sambau, Batam yang jauh dari nuansa ramai perkotaan sehingga cocok dijadikan tempat relaksasi.

Obyek Wisata di Pantai Nongsa

Silahkan simak aktivitas-aktivitas yang dapat Anda lakukan di pantai Nongsa Batam di bawah ini:

1. Spot Snorkeling

Snorkeling Di Pantai Nongsa Batam

Pantai Nongsa ini tidak hanya menampilkan pemandangan atas laut yang menakjubkan.

Namun juga bawah laut nya yang masih natural dan asri sehingga sangat direkomendasikan bagi setiap pengunjung untuk menyelam mengarunginya dengan ekosistem laut yang menyihir setiap pasang mata.

2. Dermaga dengan Hutan Buatan nan Rindang

Dermaga Pantai Nongsa Batam

Pemerintah kota menyajikan dermaga yang membuat pengunjung sekilas serasa berada dalam film Manchester by the Sea dengan hutan kecil buatan yang menambah nuansa eksotis.

Dermaga ini dibuat tidak lain adalah agar pengunjung dapat melihat lebih dekat suasana ramai kapal-kapal mancanegara yang transit di pelabuhan dekat.

3. Pemandangan Malam

Berbeda dengan Pantai-Pantai lain yang saat malam justru pemandangan tidak nampak, bonus bagi pengunjung di Pantai Nongsa yang akan disuguhkan kerlap-kerlip cahaya lampu nan mempesona.

Terletak setengah jam dari negara kecil yang sibuk yaitu Singapura dan geografis nya sebagai pulau transit utama menjadikan posisi nya menguntungkan dengan gemerlap lampu yang akan terlihat.

4. Spot Sunset

Sunset Di Pantai Nngsa Batam

Bagi pulau yang terletak di wilayah paling ujung Indonesia ini memang tidak heran bahwa sunset nya akan begitu mempesona di tambah dengan kedamaian suasana yang dapat dinikmati baik dari dermaga, resort mewah mau pun di bawah pohon kelapa.

5. Spot Foto

Sangat disayangkan apabila pengunjung tidak memanfaatkan momen. Setengah jam dari Singapura, terlepas dari Pulau Sumatera, dikelilingi kapal mancanegara, ombak laut, pasir putih, snorkeling dan batu karang menjadikan Pantai ini memiliki banyak spot foto yang luar biasa.

Pantai Nongsa Batam merupakan ikon kebanggaan masyarakat Indonesia sebagai bukti bahwa Indonesia merupakan tempat bagi surga-surga yang tersembunyi akan keasrian dan keindahan serta bonus geografis nya yang menguntungkan.

13 Ulasan untuk Pantai Nongsa, Batam, Kepulauan Riau

  1. Pantainya sich bagus, hanya sign mark di jalanan nongsa sana yg kurang, penerangannya juga. Jadi kalau pergi, sering kali kelewatan. Karena terlalu banyak titik pantai (resort) yg lainnya. Harap diperhatikan untk Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pariwisata kota Batam. Kalau berhasil diperbaiki dan dilengkapi fasilitasnya, semua beach dan resort akan saya berikan bintang 5. sorry sementara 4 saja dulu.

  2. Pantai yang bagus, saat liburan tiba ramai orang2 berkunjung kesini, untuk menikmati suasana pantai.. atau sekedar makan bareng dengan teman-teman dan keluarga, . sekitarnya dikelilingi dengan jajanan ringan ato air mineral. jadi jangan takut kelaparan deh. di sebelahnya ada pulau putri loh.. yang pastinya ada jasa antar jemput ke pulau tersebut.. selamat menikmati.

  3. Salah satu alternatif pantai yang paling dekat dengan bandara hang nadim. Banyak resort yang langsung berada di tepi pantai nongsa. Potensi pantai ini sangat bagus untuk tujuan wisata namun masih belum digarap secara maksimal. Ada beberapa penjual kelapa muda di tempat ini, jadi kita bisa bersantai menikmati pantai sembari meneguk nikmatnya kelapa

  4. #LetsGuide. Merupakan salah satu destinasi objek wisata pantai terbaik di kota Batam. Lokasi lumayan jauh dari pusat kota, lebih dekat dari arah bandara. Pantai yang sepi, pasir putih dan air laut yang biru. Overall Good, Recommended.

  5. Untuk Sekedar bawa rekreasi anak,istri, kakek dan nenek cukup murah meriah cukup membayar Karcis masuk Pantai Nongsa Rp.10.000 untuk 1 mobil ditambah biaya parkir Rp.5.000, . Bagi yang mau sewa pondok tepi pantai juga bisa, ataupun mau makan Fresh Seafood juga bisa yang pastinya kalo mau makan Seafood harus bawa duit agak banyak ya, tapi kalo mau yang murah meriah siapin makanan dari rumah trus kemas di bagasi mobil sambil bawa tikar di pantainya tinggal cari tempat teduh deh.. Bagi yang mau nyebrang ke Pulau Putri juga bisa perjalan kurang lebih 15 menit di tempuh dengan pompong dengan biaya Rp.25.000 Pulang-pergi cukup murah.. Di Pulau Putri juga kita bisa kamping tapi bawa fasilitas sendiri.. Untuk hunting foto Sunrise juga Ajib lokasinya tapi kalo pas mau nyebrang coba tanya dulu sama pemilik pomponnya gelombang gimana lagi tenang atau lagi tinggi….. Mudah mudahan bisa bermanfaat. Terima kasih

  6. Salah satu pantai yang sebenarnya sangat bagus di batam, hanya saja pengelolaannya kurang baik. Banyak sampah sampah berserakan kalau air sedang surut. Jika sedang pasang naik, maka sampahnya tak terlihat. nnDari pantai ini dapat dilihat gedung-gedung negara singapura seperti marina bay sands. Jika saja dikelola dengan baik, maka pastinya pantai ini akan menjadi salah satu spot favorit wisatawan.

  7. Pantai yang indah, tapi sayang pengelolaannya masih kurang, sehingga bayak sampah yang berserakan. padahal potensi wisata di batam adalah pantai. kalau masalah jauh dari kota, gak masalah. yang terpenting bisa refresh dan melepas penat.

  8. Pntai nya luar biasa keren, bnyak wahana, tapi gak bisa naik TT, dan bnyak tmpat yg bisa di kunjungi, dan ada taman kelinci jugaa keren bgt

  9. Pantai Nongsa terletak di pulau paling luar di Indonesia bagian barat, hanya berjarak beberapa mil dari Singapura. Pantai ini merupakan salah satu tempat wisata di Batam yang wajib dikunjungi. Ombak laut biru, pasir putih, terumbu karang, hingga arena outbond dan pemandangannya menjadikan Pantai Nongsa surga alam. Selain itu, pantai Nongsa termasuk sepi dan jauh dari suasana ramai perkotaan. Sangat cocok bagi anda yang membutuhkan ketenangan. Pengunjung juga dapat melakukan berbagai aktivitas menyenangkan, seperti snorkeling. Harga tiket masuk ke Pantai Nongsa pun sangat terjangkau.

  10. Sangat cocok untuk liburan keluarga, tempat bersih, nyaman, kalo malam pas bisa menikmati indah nya singapura..rekomended dehh

  11. Sangat cocok untuk liburan keluarga, tempat bersih, nyaman, kalo malam pas bisa menikmati indah nya singapura..rekomended dehh

  12. Bagus dan cocok menjadi destinasi wisata buat keluarga saat liburan . Saran tambah lagi tempat sampahnya biar tambah bersih lagi pantainya 👍

  13. Nongsa pantai berseberangan dengan Johor Malaysia dan Singapura. Kawasan ini merupakan Kampung tua. Pantai nya di kelola oleh warga penduduknya. Saat Tahun Baru, pantai ini ramai dikunjungi warga untuk melihat kembang api Tahun Baru dari negara tetangga Singapura. Di seberangnya terdapat Pulau Putri yang pengelolaan di pegang oleh pemerintah, yang akan menjadi Salah satu ikon wisata kota BATAM.

Tinggalkan Balasan