Daerah Gunungkidul Yogyakarta sudah terkenal dengan wisata pantainya yang indag dengan pasir putih yang sangat indah. Pantai-pantai di Gunungkidul seperti
Namun ada salah satu pantai di Gunungkidul yang tidak kalah indahnya. Pantai itu adalah pantai Ngeden dengan panorama pasir putihnya yang indah.
Pantai Ngeden berada di desa Krambilsawit, kecamatan Saptosari,
Di sana menyuguhkan banyak pesona alam yang menakjubkan yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Harga Tiket Masuk Pantai Ngeden
Untuk menikmati pemandangan indah pantai Ngeden pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk.
Hanya saja bagi pengunjung yang membawa kendaraan dikenakan biaya parkir sebesar Rp 2000 untuk sepeda motor dan Rp 4000 untuk mobil. Sementara itu bagi pengunjung yang ingin memancing maupun camping tidak dipungut biaya.
Rute Menuju Lokasi Pantai Ngeden
Untuk sampai ke pantai Ngeden dari Yogyakarta harus bisa melewati Jalan Wonosari – Sampaan – Piyungan – Bukit Bintang – Sambipitu – Hutan Bunder – Gading.
Dari Gading pertigaan sesudah lapangan udara ke arah kanan menuju Playen – Tumpak – Pasar Playen – Kecamatan Playen – Pasar Paliyan – Pusat latihan TNI AD.
Dari pusat Latihan TNI masih lurus ke selatan sesudah ada telaga belok ke kanan – Polsek Saptosari – Jalan Jalur Lingkar Selatan – Lapangan Saptosari lurus kemudian sampai di pertigaan depan balai desa Jetis.
Dari sini kemudian belok kiri ke SMPN 2 Saptosari – SDN Bibis sampai ke pertigaan belok kanan dan memasuki jalan Cor blok di sana terdapat papan petunjuk menuju lokasi pantai Ngeden.
Selain itu juga ada rute yang lebih sederhana sebagai alternatif yaitu dimulai dari Yogyakarta melewati Bantul – Imogiri – Tanjakan Siluk – Panggang – Saptosari – Desa Krambilsawit – Dusun Bedalo dan akhirnya menuju lokasi pantai Ngeden.
Jadi, untuk menuju ke pantai ini bisa menggunakan transportasi pribadi berupa motor maupun mobil.
Hal Menarik di Pantai Ngeden
Selama di pantai ini, banyak aktivitas yang dapat Anda lakukan. Simak aktivitas dan hal menarik yang terdapat di pantai Ngeden ini.
1. Terdapat Gazebo Khusus Pengunjung
Sejak pantai Ngeden dikelola oleh pemerintah daerah beberapa hal seperti kebutuhan pengunjung mulai diperhatikan seperti halnya gazebo.
Di sana terdapat beberapa gazebo yang bisa digunakan oleh pengunjung sebagai tempat berteduh atau sekedar santai sambil menikmati pemandangan pantai dan lautan.
2. Pemandangan Dua Bukit di Samping Kanan Kiri
Sebagaimana pantai Gunungkidul lainnya, pantai Ngeden juga dikelilingi oleh bukit atau tebing yang cukup tinggi. Bukit tersebut tampak kehijauan dan menambah pesona pantai Ngeden.
Di puncak bukit tersebut juga ada gardu pandang yang bisa dijadikan tempat melihat pemandangan alam sekitar.
Pengunjung bisa menaiki puncak bukit karena sudah tersedia jalan setapak yang permanen menuju bukit.
Di sana pengunjung bisa menikmati pemandangan pantai dan laut secara keseluruhan dari jarak yang relatif jauh. Meskipun demikian harus tetap hati-hati karena jalannya yang licin dan terjal.
3. Hamparan Pasir Pantai yang Luas
Pantai Ngeden mempunyai hamparan pasir yang luas dan berwarna putih, selain itu sangat bersih. Apalagi ditambah dengan warna kebiruan laut di sekitar pantai membuat pemandangan alam di sana sangat menakjubkan.
Hal itu dikarenakan pantai ini masih sangat alami dan belum banyak masyarakat luas yang mengetahui keberadaan destinasi wisata ini.
Hamparan pasir yang luas dan bersih tersebut setidaknya aman bagi pengunjung untuk sekedar bermain pasir, bermain bola, voli, dan sebagainya.
Selain itu pengunjung juga bisa berfoto dengan latar belakang bentangan laut yang biru atau sekedar menjadikan pantai Ngeden dan laut-nya sebagai objek fotografi.
4. Pemandangan Sunrise dan Sunset
Pengunjung bisa menikmati pemandangan indah sunrise dan sunset di pantai Ngeden. Namun jika ingin lebih jelas melihat sunrise maupun sunset, pengunjung bisa naik menuju puncak bukit samping pantai.
Ketika matahari terbenam langit di atas laut dan pantai terlihat indah kekuningan dan jingga. Sementara itu ketika sedang terbit di pagi hari sinarnya membuat pasir pantai Ngeden terlihat lebih putih cemerlang dan bersih.
Bagi yang menyukai dunia fotografi, pemandangan tersebut bisa menjadi objek yang sangat diidamkan. Jadi, pemandangan tersebut sangat cocok untuk spot swafoto dan sebagainya.
5. Bisa untuk Memancing
Beberapa warga sekitar terlihat memancing di tepi lautan atau di atas batu karang yang ada di sekitar laut. Pengunjung sebenarnya juga bisa melakukan hal demikian, namun harus membawa peralatan sendiri dari rumah sebab di sana tidak menyediakan peralatan memancing dan sebagainya.
Di pantai Ngeden terdapat kawasan terumbu karang yang banyak dihuni oleh ikan kerapu dan lobster. Air laut di pantai ini juga cukup tenang sehingga tetap aman bagi pengunjung yang sedang memancing atau sekedar berenang di lautan.
6. Cocok untuk Camping
Sering kali pantai ini dijadikan sebagai tempat camping baik bersama teman maupun keluarga kecil.
Pengunjung yang ingin camping harus membawa kebutuhan atau peralatan sendiri dari rumah karena di sana tidak menyediakan hal tersebut. Meskipun demikian harus tetap menjaga kebersihan pantai.
Fasilitas di Pantai Ngeden
Pengelolaan destinasi wisata ini sudah cukup baik karena di sana sudah ada beberapa fasilitas untuk kebutuhan pengunjung.
Fasilitas di pantai Ngeden diantaranya:
- Warung Makan
- Toilet
- Area Parkir yang Luas
- Mushola
Jadi pengunjung yang berlama-lama di sana tidak perlu khawatir akan makanan karena sudah tersedia di warung cukup lengkap sekaligus minuman.
Selain itu juga ada penyewaan payung-payung dome, sehingga memudahkan pengunjung untuk mencari tempat berteduh sesuka hati. Begitu pula dengan tempat istirahat sementara seperti gazebo sebagaimana pada keterangan di atas.
Demikian ulasan tentang wisata pantai Ngeden yang tidak kalah menariknya dengan pantai-pantai besar yang ada di Gunungkidul.
Pantai ini bisa menjadi alternatif destinasi wisata alam Anda baik bersama teman maupun keluarga. Apalagi bagi Anda yang berada di kawasan Yogyakarta sendiri dan tidak boleh melewatkan destinasi wisata pantai ini
7 Ulasan untuk Pantai Ngeden, Gunungkidul, Yogyakarta
Pantainya bikin nagih pengen datang lagi.. 😍 suasana ada diatas dan dibawah tebingnya itu sesuatu banget lah. Dan belum banyak pengunjung juga.. semoga semakin di tingkatkan fasilitasnya..
Not too crowded. Kalau mau ke pendopo atas bukit kudu hiking (duh!). Pasir putih. Nggak banyak tempat teduh, kecuali di atas, di tempat makan.
Gunung Kidul !. ⚠️ 2jam ramai lancar dari Malioboro .. Dari jalan raya masuk jalan desa, batu rata 3KM, semen 3KM (sempit pas 1mobil), hanya ada beberapa spot untuk papasan 🚗 . . 🚫 Parkir mobil ±15 kapasitas . . 🚾 Sedikit toilet , kalau non libur TUTUP SEMUA . . 🏖️ Garis pasir pantai jauh, cocok bawa anak kecil . . #MantapJiwa
Kalau suka dengan pantai yang cukup sepi, bisa pilih pantai ini. Apalagi jika berkunjungnya tidak bertepatan liburan. Banyak tulisan jagalah kebersihan dan jangan membuang sampah, sayangnya cari tempat sampah susah.
Jalan menuju lokasi sangat wow, mungkin karena belum banyak wisatawan. Lokasi kurang terawat. Tapi pemandangannya tetep OK
akses ke lokasi cukup mudah, sudah banyak penunjuk arah, ga terlalu rame, bisa menikmati laut di pasir atau dr tebing yg udah ada gazebonya.. prewed di sini banyak pilihan spot nya
pantai Ngeden, Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, salah satu pantai cantik yang belum banyak dikunjungi wisatawan. Pantai sepi ini cocok bagi pecinta petualangan karena nyaman digunakan untuk camping. . . Untuk menuju Pantai Ngeden, dari kota Wonosari berjarak sekitar 28 km, dengan melalui jalan menuju Kecamatan Panggang. Selain itu bagi wisatawan dari Yogyakarta bisa melalui pantai Parangtritis naik ke atas dengan jarak sekitar 15 km dari perbatasan Bantul-Gunungkidul melewati Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS). Tak perlu takut, karena sudah banyak papan petunjuk ke Pantai Ngeden
Pantai Tanjung Jabe
Pantai Kawona
Pantai Nirwana
Pantai Sorake